Whishienadaily - Calon Gubernur Agus Harimurti Yudhoyono melakukan salat Jumat di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan. Ratusan jamaah menyambut kedatangannya dengan antusias.
"Saya di sini hanya Jumatan saja. Sekaligus silturahmi dengan jamaah di sini," ujar Agus di Masjid Raya Pondok Indah, Jalan Sultan Iskandar, Jakarta Selatan, Jumat (4/11/2016).
Agus yang mengenakan baju koko putih dan peci hitam tampak kesulitan keluar dari masjid. Para jamaah antusias untuk sekedar bersalaman dan berfoto bersama.
Salah satu jamaah mengajak Agus menuju ke Monas untuk mendukung demo yang akan berlangsung.
"Mas Agus ayo ke Monas," teriak salah satu jamaah.
Agus hanya tersenyum mendengar celotehan jamaah tersebut.
Di masjid ini Agus hanya mampir sebentar untuk salat. Dirinya hanya ikut berdoa bersama jamaah untuk mendoakan keselamatan pagi para pendemo.
"Demo ini bukan masalah Pilgub, ini murni aspirasi umat Islam," komentar Agus mengenai demo yang berlangsung.
sumber : detik.com
Bagikan ke orang lain!!
0 Response to "Begini Jawaban Agus Yudhoyono Saat Diajak ke Monas Setelah Selesai Shalat Jumat"
Post a Comment