Samsung Luncurkan Trio Galaxy J2, J5, dan J7 Prime di Indonesia

(Ki-ka) Galaxy J2, J5, dan J7 Prime dirilis dalam sebuah acara di Jakarta, Jumat (18/11/2016)

Whishienadaily - Pasaran smartphone Tanah Air semakin diramaikan dengan kehadiran trio Galaxy J2, J5, dan J7 Prime dari Samsung. Ketiga ponsel kelas menengah tersebut resmi meluncur di Indonesia lewat acara yang digelar di Jakarta, Jumat (18/11/2016).

Ponsel-ponsel Galaxy J Prime terbaru ini mengusung desain unibodydengan material logam dan Gorilla Glass 2,5D yang diklaim bisa memberikan tampilan premium.

"Jadi sekarang untuk pertama kalinya ponsel J Series menggunakan metal unibody, berbeda dari model sebelumnya," ujar Marketing Director IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia, Vebbyna Kaunang, ketika dijumpai KompasTekno usai acara.


Vebbyna menuturkan trio Galaxy Galaxy J2, J5, dan J7 Prime turut memberikan peningkatan di sektor lain, seperti kapasitas baterai dan kualitas kamera.

"Untuk penyuka selfie, misalnya, tersedia screen flash yang memungkinkan pemotretan dalam kondisi gelap sekalipun," imbuhnya.

Dari segi spesifikasi, model Galaxy J7 Prime yang duduk di urutan teratas dibekali layar 5,5 inci (1.920 x 1.080 piksel), prosesor Exynos octa-core Exynos 7870, RAM 3 GB, media internal 32 GB, baterai 3.300 mAh, pemindai sidik jari, serta kamera 13 megapiksel dan 8 megapiksel.

Galaxy J5 Prime memiliki layar 5 inci (1.280 x 720 piksel), chip quad-core Exynos 7850, RAM 2 GB, media internal 16 GB, baterai 2.400 mAh, pemindai sidik jari, serta kamera 13 megapiksel dan 5 megapiksel.

Di urutan terbawah ada Galaxy J2 Prime dengan layar 5 inci, prosesor quad-core MediaTek MT6737T, RAM 1,5 GB, media internal 8 GB, baterai 2.600 mAh, serta kamera 8 megapiksel dan 5 megapiksel.

Ketiga smartphone sudah mulai dipasarkan di pasaran Indonesia. Galaxy J5 dan J7 Prime masing-masing dibanderol Rp 2,8 dan Rp 3,8 juta. Sementara, J2 Prime yang akan tersedia pekan depan dihargai Rp 1,7 juta.

sumber : kompas.com
Bagikan ke orang lain!!

0 Response to "Samsung Luncurkan Trio Galaxy J2, J5, dan J7 Prime di Indonesia"

Post a Comment