Lihatlah Keakraban Bu Susi Dengan Pak Ahok, Ahok : Saya dan Bu Susi Selalu Bercanda Melulu.

Foto kombinasi memperlihatkan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan akhirnya mengepalkan tanganya ke arah Ahok di sela menghadiri acara pelantikan Kepala BNPT dan Kepala BPOM di Istana negara, Jakarta, Rabu (20/7/2016).
Whishienadaily - Hubungan antara Gubernur DKI JakartaBasuki Tjahaja Purnama dengan Menteri Kelautan dan PerikananSusi Pudjiastuti sangat cair. Tidak terlihat ketegangan meski keduanya berbeda pendapat soal proyek reklamasi Pulau G.

Momen keisengan Ahok kepada Susi tertangkap oleh fotografer harian Media Indonesia, Panca Syurkani. Dalam foto tersebut, Susi terlihat mengepalkan tinju saat bercanda dengan Basuki. Menurut Basuki, dia dan Susi memang akrab dan sering bercanda. 

"Saya sama Bu Susi mah, aduh, suka bercanda melulu," ujar Basuki alias Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (21/7/2016). 

Ahok menceritakan percakapan antara dirinya dengan Susi yang dalam foto tersebut. Ketika itu, kata Ahok, dia sedang menggoda Susi yang sedang mengambil sesuatu dari dalam tasnya. 

"Saya tahu dia mau ambil tisu sebetulnya, tapi saya bilang, eh awas lho ya ambil rokok lu, lu mau ngerokok di Istana? Saya bilang begitu," ujar Ahok. 

Setelah itu, Susi mengatakan bahwa Ahok membuat dia dan perokok lainnya kesulitan untuk merokok di Jakarta. 

"Terus dia bilang, kamu juga nih Gubernur, awas kamu," ujar Ahok menirukan ucapan Susi. 

Ahok mengatakan, dia tidak membahas masalah surat penghentian reklamasi Pulau G dengan Susi saat itu. 

Dia hanya menggoda Susi saat sama-sama menghadiri acara pelantikan Komisaris Jenderal Suhardi Alius sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/7/2016). 

"Ngapain sih kita urusin kerjaan? Teman ya teman," ujar Ahok. 

Diketahui, Susi merupakan salah seorang dari tiga menteri yang memutuskan penghentian pembangunan reklamasi utara Jakarta atau tepatnya Pulau G. Tiga menteri lainnya ialah Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli, Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, dan Kepala Bappenas Sofyan Djalil.
Bagikan ke orang lain!!

0 Response to "Lihatlah Keakraban Bu Susi Dengan Pak Ahok, Ahok : Saya dan Bu Susi Selalu Bercanda Melulu. "

Post a Comment